Sunday, September 13, 2020

Kalau Kita Ada Rp 17 T, mau ngapain?

 



Kemarin diskusi sama relasi,

Kimberly-Clark Corporation, perusahaan dari amerika mengakuisisi Softex Indonesia sekitar Rp 17 T


Nah kalau kita ada Rp 17 T, apa kita mau ekspansi dan susah-susah ke benua lain?


Kata relasi saya, paling ya nda mau..

Paling enak kan taruh deposito..Rp 17 T ya? Bunga 5% setahun sudah Rp 650 M..kipas-kipas di rmh


Ngapain susah2 ekspansi ke benua lain?

Penuh resiko


Sama orang tua dan saudara, serta keluarga nya, paling nda dibolehin..ntar dibilangin..kamu ke negara lain, benua lain..nanti disana sama siapa?


Ngapain toh?

Kamu hidup itu nyari apa?

Yang penting udah cukup, harus pinter bersyukur..udah jadi orang nda usah aneh-aneh..udah ada Rp 17 T,  apa masih kurang? Jangan kedunyan jadi orang


Hidup lho cuma sementara..ibadahnya aja yang dibanyakin...inget lho, dunia sementara, akhirat selamanya


Udah lho ya..bapak ibu nda setuju kamu ekspansi ke benua lain...aneh2 aja kamu..


Kata relasi saya, Paling ya gitu kalau orang kita ada Rp 17 T...ntar anak-anaknya ributan waris..boro-boro ngembangin ekspansi berbagai negara..tapi kalau perusahaan nasional diakuisi berbagai negara..katanya sekarang dijajah asing


Saya pikir bener juga ya..kadang handicap itu visi dan manajemen family kurang bagus


Dan akhirnya jadi mudah disetir orang lain..sakitnya apa, obatnya apa..yang dikambing hitamkan sapa..


Gimana menurut anda?


Tuesday, August 18, 2020

Yuk Ikut Kursus Onlice LFS: Kursus Cerdas Finansial Pertama Di Indonesia yang membahas kredit perbankan, sertifikat aset, investasi dan waris







 Buat kamu yang kerja, bisnis, apa mahasiswa


Yuk ikuti Sekolah Cerdas Financial LSF


Di kursus via online ini, kamu akan dapat pengetahuan mengenai


1. Peluang bisnis dan Ekonomi  di Indonesia ke depan di tahun 2035


2. Sertifikat Properti. Serta beberapa kasus di lapangan


3. Investasi Saham Secara Fundamental. Serta beberapa kasus untung dan rugi dari investasi saham


4. Investasi yang baik dan tidak (saham, properti, dsb). Jadi bisa menghindari penipuan2 investasi dan memilih yang lebih aman


5. Kredit Perbankan. Membahas berbagai jenis kredit dan bunga bank, serta contoh kasus kredit yang bagus dan yang macet, sehingga bisa belajar dari pengalaman2 tsb


6. Edukasi Waris dan Legacy Planning. Serta contoh beberapa kasus waris yang lancar dan yang konflik, sehingga bisa belajar dari pengalaman2 tsb


Kursus ini tiap Sabtu, 1 Minggu 1x, selama 14 pertemuan @90 menit, dan 1 kelas cuma 20 orang


Biaya pendidikan Rp 2 jt untuk 14 pertemuan,

Link pendaftaran Lasela Financial School (Ada di bio di IG LFS juga)

 https://docs.google.com/forms/d/e/1FAIpQLSfQJBKOs0nRr6fkPHZxWjRCAWpl453kPGes8VO94ANRC7Pl8A/viewform




infokan temen2 dan saudara ya,

biar terhindari penipuan dsb